Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) Oleh Adelia Sharfina

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) Oleh Adelia Sharfina
  • Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) oleh Adelia Sharfina

    Berikut ini resep masakan Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas). Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) yang dishare oleh Adelia Sharfina dapat disajikan 6 buah.



    gambar untuk resep makanan Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas)


    Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas)


    Porsi: 6 buah

    Bahan-bahan

    1. 500 gram ayam potong
    2. 1 sdt garam
    3. 1/2 sdt merica bubuk
    4. <<<< bahan adonan >>>>
    5. 1 butir telur
    6. 1/2 sdt garam
    7. 3 sdm tepung terigu
    8. 2 sdm tepung maizena
    9. 1 sdm tepung tapioka/kanji
    10. 1/2 sdt baking powder
    11. <<<< bahan saus pedas >>>>
    12. 3 siung bawang putih
    13. 2 siung bawang merah (bisa dilewati)
    14. 8-10 sdm saus BBQ (delmonte)
    15. 2 sdm saus tiram
    16. 4 sdm saus sambal
    17. 3 sdm saus tomat
    18. 1 sdt lada hitam bubuk(bisa dilewati)
    19. 15 gram cabe bubuk
    20. 1 sdt gula merah(diencerkan dgn 30 ml air) bsa dganti gula pasir
    21. NB : Sesuai selera aja cabenya
    22. <<<< bahan saus keju >>>>
    23. 50 ml susu cair (fullcream)
    24. 35 gram keju spreadable/quickmelt
    25. 10 gram keju bubuk (merk indofood 0,3 sachet)
    26. 1 kuning telur
    27. 1 sdt tepung maizena (diencerin pakai air dikit aja)

    Langkah

    1. Cuci ayam sampai bersih, tiriskan.Tusuk-tusuk dengan garpu, baluri dengan garam dan merica. Biarkan semalaman di kulkas agar bumbu meresap (biarin sejam aja juga gpp kok)

    2. Kocok telur, masukkan tepung terigu, maizena, tapioka, 1/2 sdt garam dan baking powder. Balurkan adonan pada ayam.

    3. Goreng ayam sampai terendam semua (deep frying). WAJIB GORENG DENGAN API KECIL agar matang sampai kedalam dan permukaan tidak gosong.

    4. Setelah berwarna kecoklatan, angkat lalu tiriskan.

    5. Membuat saus pedas : Cincang halus bawang putih dan bawang merah (diparut juga boleh), lalu tumis hingga harum. Kecilkan api, tambahkan saus bbq, saus tomat, saus sambal, cabe bubuk, saus tiram dan lada hitam bubuk. Aduk merata. Tes rasa. Kalo kurang pedas bisa ditambahi cabe bubuk dan saos sambal sesuai selera. (Sausnya aku gak pakai garam, saus tiram aja udah cukup asin)

    6. Masukkan ayam ke dalam saus, aduk hingga merata dan bumbu meresap.

    7. Cara membuat saus keju : Campur susu, keju(parut), keju bubuk,kuning telur dan tepung maizena(diencerkan). Masak dengan api kecil sampai leleh, sambil diaduk.Angkat, letakkan pada wadah.

    8. Tata ayam pada piring. Sajikan dengan saus keju yang lumerr ??




    Demikianlah tadi Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas), Semoga saja anda menyukainya.Untuk mencari resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat memuaskan anda.


    Untuk mencetak Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) Oleh Adelia Sharfina diatas pada kategori resep berikut ini
                         

    Anda sedang membaca Resep Fire Chicken ala Richeese with Cheese Sauce (Ayam Pedas) Oleh Adelia Sharfina dengan alamat Url: https://alifbahana-4u.blogspot.com/2015/03/resep-fire-chicken-ala-richeese-with.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.

    ==[Close X]==